SOLO, KOMPAS.TV Mobil Minibus warna putih dengan nomor polisi AD 1 A ini masih terparkir di Lapangan Kampung Kentheng, Kelurahan Mojo, Jawa Tengah.
Mobil dinas Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka ini masih terparkir di dekat dengan lokasi perusakan makam di TPU Cemoro Kembar.
Mobil ini masih terparkir di malam ketiga pasca-kejadian perusakan makam oleh sejumlah anak-anak.
Satu petugas Linmas Menjaga mobil ini bergantian selama 24 jam.
Gibran seakan memberi pesan dengan meninggalkan mobilnya agar kasus perusakan makam ini benar-benar diusut tuntas.
Gibran pun mengatakan akan mengambil mobil dinasnya ini jika masalah ini sudah selesai.
"Nantilah kalau sudah beres nanti tak ambil lagi mobilnya," ujar Gibran pada wartawan (22/6/2021).
Sebelumnya terjadi perusakan sejumlah makam di TPU Cemoro Kembar yang diduga dilakukan oleh sejumlah anak-anak. Polisi dan pihak berwenang langsung melakukan investigasi terkait kasus ini.
Pihak Kementerian Agama kota Solo dan polisi juga telah mendatangi sekolah dari para siswa yang diduga melakukan perusakan makam.
Video Editor: Faqih Fisabilillah