Survei LSI: Korupsi di Lingkungan Pemerintahan Masih Terjadi dan Cukup Tinggi

KompasTV 2021-04-19

Views 2.5K

- Lembaga Survei Indonesia (LSI) mengungkapkan hasil survei LSI terkait tingkat korupsi.

Survei dilaksanakan pada Januari-Maret 2021 atau selama 3 bulan, dengan total responden adalah 1.201 orang PNS dari berbagai instansi pemerintahan pusat dan daerah.

Atau bisa dikatakan sekitar 20% dari total populasi PNS.

Responden diwawancarai secara tatap muka, baik secara online maupun offline.

Menurut mereka, indikasi tindak pidana korupsi di lingkungan pemerintahan masih cukup tinggi, karena kurangnya pengawasan pada instansi pemerintahan.

Direktur eksekutif LSI, Jayadi Hanan, memaparkan bahwa sebanyak 34,6% responden yang merupakan PNS, menilai bahwa tingkat korupsi masih sangat tinggi.

Kasus yang paling banyak terjadi adalah berupa penyalahgunaan wewenang jabatan untuk kepentingan pribadi,

Kemudian adanya kerugian keuangan negara, gratifikasi di berbagai sektor, seperti bagian pengadaan dan perizinan, serta menerima pemberian baik secara resmi maupun tidak resmi.

Tidak hanya itu saja, ada juga perbuatan kategori yang masuk dalam pengelompokan yaitu penggelapan dalam jabatan, perbuatan curang dan pemerasan.



Editor: Rengga



Share This Video


Download

  
Report form