Vaksin Anhui Buatan Tiongkok Uji Klinis di Indonesia, Mau Jadi Relawannya?

KompasTV 2021-03-03

Views 540

KOMPAS.TV - Uji klinis fase 3 vaksin buatan Anhui akan segera dilaksanakan di Bandung dan Jakarta.

Tim peneliti membutuhkan masing-masing 2000 relawan di dua lokasi uji klinis.

Uji klinis vaksin buatan Anhui jenis rekombinan ini sudah melaksanakan uji klinis fase 1 dan 2 di negera asalnya Tiongkok.

Dari hasil uji klinis fase 1 dan 2 tersebut dinyatakan memenuhi syarat untuk dilanjutkan pada uji klinis ketiga.

Salah satu negara yang akan melaksanakan uji klinis ketiga tersebut adalah Indonesia yang uji klinisnya akan dilaksanakan di Bandung dan Jakarta.

Dalam uji klinis fase 3 dibutuhkan relawan sebanyak 2000 orang.

Hingga saat ini relawan yang terdaftar ada 300 orang dan pendaftaran akan dibuka hingga akhir April mendatang.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan akan ikut mengampanyekan uji klinis ini agar dapat tercapai 2000 relawan.

Ridwan Kamil juga mengatakan vaksinsi saat ini menjadi jalan terbaik untuk menurunkan kasus corona.

Share This Video


Download

  
Report form