JAKARTA, KOMPAS.TV - Sepasang kakek-nenek terjatuh akibat tersangkut alat peraga kampanye di Jalan Layang Kuningan-Mampang, Jakarta Selatan. Akibat kecelakaan keduanya mengalami luka serius.
Dari video amatir warga yang melintas saat sepasang kakek-nenek terjatuh lalu tersangkut alat peraga kampanye partai di Fly Over Kuningan, Mampang, Jakarta Selatan. Akibat peristiwa itu, keduanya mengalami luka di bagian kaki dan wajah.
Dari keterangan saksi di lokasi, sepasang kakek-nenek saat melintas dari arah Cawang menuju Slipi sepeda motornya tersangkut dan seketika terjatuh.
Baca Juga Pemotor Jatuh Usai Tertimpa Baliho Caleg, Alami Luka di Kepala! di https://www.kompas.tv/video/474222/pemotor-jatuh-usai-tertimpa-baliho-caleg-alami-luka-di-kepala
#benderapartaingwur #kecelakaan #mampang
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/477831/kakek-nenek-alami-luka-serius-karena-jatuh-tersangkut-alat-peraga-kampanye-di-mampang