Perwira Polisi Diperiksa Diduga Terkait Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Ada Golok Disita

KompasTV 2023-11-02

Views 2

SUBANG, KOMPAS.TV Polisi tersebut merupakan seorang anggota dari Polres Subang dengan inisial I berpangkat Inspektur Polisi Dua (IPDA). Direktur Kriminal Umum Polda Jabar Kombes Pol Surawan menjelaskan, dari hasil penggeledahan rumah anggota polisi tersebut telah diamankan sejumlah barang bukti antara lain hardisk, memory card, laptop, hingga sebilah golok.

Pihak kepolisian juga menggeledah rumah Youries anak tertua korban, Mulyana adik Yosep, dan rumah Banpol yang diperintahkan untuk membersihkan TKP.

Adapun pihak kepolisian menjelaskan, penggeledahan rumah anggota polisi yang diduga terlibat itu dilakukan karena perwira tersebut yang pertama kali datang ke TKP.

Baca Juga Inilah Warung Pecel Lokasi Danu Diajak Bunuh Ibu dan Anak di Subang di https://www.kompas.tv/video/457496/inilah-warung-pecel-lokasi-danu-diajak-bunuh-ibu-dan-anak-di-subang

Editor Video: Dawud Majid

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/457537/perwira-polisi-diperiksa-diduga-terkait-kasus-pembunuhan-ibu-dan-anak-di-subang-ada-golok-disita

Share This Video


Download

  
Report form