JAKARTA, KOMPAS.TV - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menginstruksikan agar penanganan kasus dugaan pemerasan pimpinan KPK terhadap eks Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) ditangani secara profesional.
Sigit mengatakan sudah meminta Bareskrim hingga Propam melakukan pendampingan.
"Yang jelas karena kasusnya menjadi perhatian publik, saya sudah perintahkan agar prosesnya harus betul-betul ditangani secara profesional. Oleh karena itu di dalam setiap tahapannya dampingi, Bareskrim, Propam saya minta turun, sehingga setiap tahapan yang berjalan itu betul-betul profesional. Itu yang saya minta sehingga semuanya bisa dipertanggungjawabkan," kata Jenderal Sigit, Selasa (17/10/2023).
#kapolri #kasuspemerasansyl #syl
Video editor: Bara Bima
Baca Juga Respons Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo soal Dugaan Pemerasan oleh Pimpinan KPK di https://www.kompas.tv/video/450551/respons-kapolri-jenderal-listyo-sigit-prabowo-soal-dugaan-pemerasan-oleh-pimpinan-kpk
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/452834/kapolri-perintahkan-kasus-dugaan-pemerasan-syl-ditangani-profesional