PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Seperti inilah rekaman kamera CCTV milik warga yang merekam detik-detik api membakar sebuah mobil pikap di Jalan Penghubung Klaten Sukoharjo, tepatnya di Desa Kalikebo, Kecamatan Trucuk, Klaten, Jawa Tengah pada Kamis siang. Dalam rekaman CCTV tersebut, sempat terdengar suara ledakan keras dari mobil dan membuat api semakin membesar. Salah satu warga Kalikebo yang juga saksi mata, Waskito Abid menjelaskan mobil pikap semula sudah berhenti di pinggir jalan. Pengemudi berhasil keluar dari mobil namun mobil kembali berjalan sendiri hingga berhenti depan tokonya dengan api yang sudah menyala. Waskito dan warga sempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya namun api semakin membesar sehingga warga yang panik dan takut kemudian melaporkan kejadian itu ke pihak pemadam kebakaran.
Sementara itu, Kapolsek Trucuk AKP Sarwoko membenarkan adanya peristiwa kebakaran sebuah mobil pikap. Kebakaran yang menghanguskan seluruh bodi mobil pikap itu bermula saat mobil melaju dari arah Klaten hendak menuju Sukoharjo. Sesampainya di lokasi, mobil jenis pikap tiba-tiba terbakar. Lebih lanjut, AKP Sarwoko mengatakan berdasar keterangan dari pengemudi, tangki BBM mobil pikap tersebut bocor lalu diganti menggunakan jerigen yang disalurkan menggunakan selang. Kebakaran itu diduga dari percikan api yang menyambar jerigen berisi BBM yang tumpah sehingga menghanguskan seluruh bodi mobil pikap. Selain mobil, kebakaran juga menghanguskan uang tunai sebesar tujuh juta rupiah yang akan digunakan oleh pengemudi mobil untuk modal membeli ayam potong.
Setelah api berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran Kabupaten Klaten kemudian mobil pikap dipindahkan dari lokasi kejadian ke tanah lapang dengan cara ditarik menggunakan mobil pikap milik Polsek Trucuk dan dibantu dorong oleh warga. Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa itu namun kerugian ditaksir mencapai 67 juta rupiah.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/415608/detik-detik-mobil-pikap-terbakar-di-klaten-terekam-cctv