MEDAN, KOMPASTV - Kapolda Sumatera Utara atau Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak marahi sembilan pelaku penyerangan polisi.
Mereka adalah para pelaku penyerangan saat tim gabungan kepolisian menggerebek lapak judi dan narkoba di Kutalimbaru, Deli Serdang, beberapa waktu lalu.
Kapolda Sumut tampak berang dengan aksi yang dilakukan pelaku. Ia mengatakan lapak judi dan narkoba membawa pengaruh buruk untuk wilayah tersebut.
Mulanya Panca menasihati para tersangka, hingga akhrinya amarah tersulut.
Ia bahkan sempat memberi ultimatum pada tersangka yang kini masih buron.
Kapolda Sumatera Utara atau Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak marahi sembilan pelaku penyerangan polisi.
Video Editor: Febi Ramdani
Baca Juga Terlibat Cekcok, Suami Diduga Coba Bakar Istri dan Anaknya di dalam Rumah! di https://www.kompas.tv/article/398343/terlibat-cekcok-suami-diduga-coba-bakar-istri-dan-anaknya-di-dalam-rumah
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/398346/keras-momen-kapolda-sumut-marah-dan-bentak-pelaku-penyerangan-polisi-di-lapak-judi