Mencicipi Kuliner Olahan Jengkol yang Tak Berbau Dibalut dengan Bumbu Sari Kelapa Khas Banjar

KompasTV 2022-09-27

Views 1

BANJAR, KOMPAS.TV - Jika mendengar kata jengkol, yang terbayang pertama kali ialah baunya.

Sehingga muncul dua kubu, yaitu mereka yang sangat suka dan yang tidak suka dengan makanan yang satu ini.

Namun sebuah warung makan di Desa Telok Selong, Kecamatan Martapura Barat, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, menyajikan menu jengkol tak berbau.

Wendi, pemilik usaha warung jengkol ini terinspirasi membuka usaha karena melihat jengkol yang melimpah di daerahnya tanpa diolah dengan baik.

Hingga akhirnya ia pun menemukan cara rahasia untuk memasak jengkol yang enak dan tidak berbau.

Baca Juga Kuliner Bakso Berkuah Soto, Jadi Favoritenya Warga Blitar! di https://www.kompas.tv/article/332192/kuliner-bakso-berkuah-soto-jadi-favoritenya-warga-blitar

Menu jengkol ini semakin nikmat karena diberi bumbu tambahan yang terbuat dari sari buah kelapa.

Warung jengkol ini memang berlokasi di dekat area persawahan, namun tak menyurutkan para pencinta jengkol untuk datang.

Rasa yang khas, membuat pengunjung selalu ingin kembali.

Warung jengkol ini semakin laris, setelah sempat viral di media sosial.

Dalam sehari penjual bisa menghabiskan hingga 40 ribu buah jengkol, dengan omzet hingga puluhan juta rupiah.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/332553/mencicipi-kuliner-olahan-jengkol-yang-tak-berbau-dibalut-dengan-bumbu-sari-kelapa-khas-banjar

Share This Video


Download

  
Report form