Gelar Operasi Cipta Kondisi, 128 Petugas Gabungan Berpatroli Guna Cegah Tawuran dan Aksi Begal!

KompasTV 2022-06-19

Views 7

JAKARTA, KOMPAS.TV - Polres Jakarta Barat, bersama TNI dan pemerintah kota, menggelar Operasi Cipta Kondisi di wilayah-wilayah rawan kejahatan.

Operasi ini digelar untuk mengantisipasi aksi begal, tawuran dan kejahatan lain.

Petugas berpatroli di wilayah rawan di Jakarta Barat pada Sabtu (18/06) malam, dengan melibatkan 128 petugas gabungan.

Baca Juga Operasi Patuh Jaya 2022, Kenapa sih Enggak Boleh Naik Motor Pakai Sandal Jepit? di https://www.kompas.tv/article/299651/operasi-patuh-jaya-2022-kenapa-sih-enggak-boleh-naik-motor-pakai-sandal-jepit

Di wilayah Kalideres, petugas meminta sekelompok pemuda yang sedang mabuk untuk membubarkan diri.

Kegiatan ini terpaksa dibubarkan, untuk meminimalisasi terjadinya keributan atau tawuran antar-kelompok.

Operasi Cipta Kondisi ini sendiri digelar petugas gabungan setiap malam terutama pada akhir pekan, guna mengantisipasi tawuran dan kejahatan jalanan yang kerap meresahkan masyarakat.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/300550/gelar-operasi-cipta-kondisi-128-petugas-gabungan-berpatroli-guna-cegah-tawuran-dan-aksi-begal

Share This Video


Download

  
Report form