Tekan Lonjakan Harga, Menko Airlangga Sidak Pasar Tradisional

medcom.id 2021-12-30

Views 186

Pemerintah melakukan operasi pasar murah di berbagai pasar tradisional guna menekan lonjakan harga kebutuhan bahan pokok pada akhir tahun. Menteri Koordinator Bidang Ekonomi Airlangga Hartarto menyebutkan kenaikan sejumlah bahan pokok terjadi akibat dampak kenaikan bahan baku produksi. Namun pemerintah menjamin pasokan kebutuhan pokok bagi masyarakat aman hingga pergantian tahun.

 

Airlangga mengecek langsung harga ke Pasar Cileungsi, Bogor, Jawa Barat. Ia mendapati harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan tinggi. Untuk itu pemerintah menggelar operasi pasar guna menjaga stabilisasi harga bahan kebutuhan pokok di tengah masayrakat.



Airlangga juga telah meminta perum bulog ikut melakukan operasi pasar agar dapat menjual beras murah dengan harga Rp10 ribu sampai Rp11 ribu per koli gram.



Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke [email protected].
Tekan Lonjakan Harga, Menko Airlangga Sidak Pasar Tradisional

Share This Video


Download

  
Report form