LUMAJANG, KOMPAS.TV - Posko pengungsian di SMP 1 Candipuro, Senin (13/12/2021) pagi terlihat lebih lenggang.
Jumlah pengungsi yang sebelumnya mencapai 400 orang, kini tersisa 319 orang.
Sebagian pengungsi telah pindah mengikuti sanak saudara mereka yang berada di kota atau di luar daerah.
Setidaknya, di seluruh Kecamatan Candipuro tercatat lebih dari 3.000 warga yang mengungsi di beberapa gedung sekolah.
Baca Juga 64 Korban Bencana Gunung Semeru Mengungsi di 2 Kecamatan di Jember di https://www.kompas.tv/article/241328/64-korban-bencana-gunung-semeru-mengungsi-di-2-kecamatan-di-jember
Sedangkan untuk pantauan logistik pengungsi, baik obat, makanan, hingga pakaian, masih tercukupi hingga beberapa minggu ke depan.
Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal Dudung Abdurachman meninjau posko pengungsian di Kecamatan Candipuro, Lumajang.
Dalam tinjauannya, Kasad juga membagikan bingkisan bagi anak-anak korban terdampak semeru.
Kasad juga menyatakan, pihaknya telah menyiapkan alat berat dan personel untuk membantu rencana relokasi warga.
Baca Juga Pemerintah Desa Bantu Pencarian 2 Sopir Truk Asal Jember Hilang di Semeru di https://www.kompas.tv/article/241326/pemerintah-desa-bantu-pencarian-2-sopir-truk-asal-jember-hilang-di-semeru
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/241331/posko-pengungsian-telihat-lebih-lenggang-pengungsi-putuskan-ada-yang-pindah-ikut-keluarga