MALANG, KOMPAS.TV - Andina Paramita, ialah seorang penyintas covid-19. Ia merupakan ibu dari 3 anak, dan sejak pandemi selalu ketat menerapkan protokol kesehatan untuk melindungi buah hatinya.
Namun ia sendiri tidak tahu dari mana penularan virus terjadi, dan pada Januari lalu. Ia, suami dan anaknya terkonfirmasi positif covid-19.
Selama satu bulan setengah Andina menjalani perawatan, hingga dinyatakan sembuh.
Namun ia kerap merasakan tubuhnya mudah lelah, cepat mengantuk, dan kurang konsentrasi di jam jam produktif.
Tidak hanya itu ia juga sering merasakan nyeri di pergelangan kaki.
Belakangan setelah berkonsultasi dengan dokter, ia mengetahui jika mengalami long covid, atau gejala lanjutan covid-19
Dokter di Rumah Sakit Persada, Malang Jawa Tengah menjelaskan, bahwa penyintas covid atau pasien covid yang sembuh mengalami gejala lanjutan.
Seperti batuk, nyeri, susah tidur, hingga sesak napas.
Gejala yang muncul akibat long covid tidak menular dan penyintas dapat beraktivitas biasa.
Namun dianjurkan jika pasien mengalami gejala yang berat dan menganggu aktivitas, harus untuk memeriksakan diri ke dokter.
Sebagai upaya mengurangi gejala berkelanjutan pada penyintas covid-19, mereka bisa rutin berolahraga, menjalani pola makan teratur, tidur cukup, mengonsumsi vitamin, serta banyak minum air putih.
Juga yang terpenting, protokol kesehatan tetap harus dijaga dan segera lakukan vaksinasi covid-19, usai 3 bulan dinyatakan sembuh.