Pendeta di Depok Dirikan Dapur Umum Untuk Pasien Isolasi Mandiri

KompasTV 2021-07-26

Views 1

DEPOK, KOMPAS.TV - Di rumahnya yang berada di Kawasan Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat inilah, Sempulur, seorang pendeta di Depok, Jawa Barat mendirikan dapur umum untuk membantu kebutuhan warga.

Dibantu anak, istri, dan anggota keluarganya yang lain, Sempulur menyiapkan semuanya. Aktifitas di dapur umum sudah dimulai dari jam 03.00 pagi.

Sempulur mengatakan, dapur umum ini didirikan untuk dikhusukan untuk membantu warga yang tengah menjalani isolasi mandiri. Ada 300 porsi makanan setiap harinya yang disiapkan.

Setelah siap, makanan ini akan diambil oleh satgas covid atau pengurus RW setiap harinya untuk disalurkan kepada warganya yang tengah menjalani isolasi mandiri.

Didirikannya dapur umum ini, tidak terlepas dari pengalaman Sempulur dan istri yang pernah terinveksi covid-19 yang kesulitan mendapatkan bantuan makanan.

Untuk bahan bakunya sendiri didapatnya dari para donatur meski diawal pendirian dapur umum semua dilakukan dari dana pribadinya.

Di luar sana, ada banyak orang baik seperti Pendeta Sempulur. Apakah kamu salah satunya?

Video Editor: Novaltri Sarelpa


Share This Video


Download

  
Report form