SHAOXING, ZHEJIANG / CHINA — Seorang wanita China ditangkap karena dengan sengaja menerobos 49 lampu merah menggunakan mobil mantan pacarnya yang ia sewa untuk balas dendam.
Menurut Global Times, polisi di Shengzhou - kota Shaoxing, Provinsi Zhejiang, melihat sebuah mobil Audi melakukan pelanggaran lalu lintas sebanyak 50 kali hanya dalam waktu dua hari - termasuk 49 kali menerobos lampu merah dan satu kali mengebut.
Polisi menyelidiki pemilik mobil Audi tersebut, seorang pria bernama Qian.
Kepada polisi Qian mengaku bahwa ia menyewakan mobilnya kepada seorang pria bernama Chen dengan harga 800 yuan per hari dan disewa selama dua hari, dilaporkan The Paper.
Ketika dihubungi, Chen mengaku ia tidak mengendarai mobil itu, melainkan seorang pria bernama Zhu.
Melalui rekaman CCTV, polisi melihat ada seorang pria dan wanita saat kejadian.
Setelah investigasi, ternyata wanita yang ada di dalam mobil itu diidentifikasi Lou, mantan pacar Qian - si pemilik mobil Audi.
Selama dua hari, Lou bersama Zhu menerobos 49 lampu merah sebelum akhirnya mereka diberhentikan oleh polisi.
Mantan Lou, Qian - sekaligus pemilik mobil yang disewa diketahui berselingkuh dari Lou saat mereka berpacaran dulunya.
Setelah ditanya polisi, baru diketahui Lou berencana mengumpulkan denda tilang dengan menggunakan mobil Qian sebagai upayanya balas dendam.
Dan ada plot twist lain - Zhu ternyata dijanjikan kencan bersama Lou apabila ia membantu rencana balas dendamnya.
Zhu juga ditahan. Hingga saat ini kasus masih diselidiki.
SOURCES: Globat Times, The Paper
https://www.globaltimes.cn/page/202107/1228081.shtml
https://www.thepaper.cn/newsDetail_forward_13462098
https://www.163.com/dy/article/GECJBDMG0550OAE4.html