KOMPAS.TV - Pengguna Instagram di Indonesia akhirnya bisa merasakan fitur Instagram music dan reels mulai hari ini.
Instagram kini memiliki fitur music dan reels yang bisa digunakan mulai hari ini (23/06/2021).
Pengguna Indonesia kini dapat merasakan fitur tersebut dan membuat serta menikmati konten music dan reels dari pengguna lain juga.
Bagi yang belum tahu, fitur music ini sebenarnya sudah diluncurkan sejak 2018 lalu dimana fitur music dan reels memungkinkan pengguna Instagram untuk menambahkan lagu ke dalam konten stories.
Sementara, fitur Instagram reels merupakan fitur terbaru Instagram yang dibuat untuk menyaingi TikTok dan cara kerjanya juga sangat mirip dengannya.
Sementara, hadirnya kedua fitur ini membuat layout utama aplikasi Instagram berubah.
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.
Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.