Sempat Ditawari Ketum Partai Demokrat, Gatot Nurmantyo: Wah Menarik Juga

KompasTV 2021-03-07

Views 1.4K

JAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan Panglima TNI Gatot Nurmantyo mengaku sempat ditawari merebut kepemimpinan Partai Demokrat. Ia pun merespons ajakan ini.

"Ada juga yang datang kepada saya. Respons saya wah menarik juga, gimana prosesnya? Gini Pak nanti kita bikin KLB, nanti prosesnya kita yang dilakukan adalah kita mengganti AHY dulu mosi tidak percaya lalu kita lakukan pemilihan," jelas Gatot.

Hal ini diungkapkannya melalui sebuah talkshow channel Bang Arief yang diunggah oleh Gatot Nurmantyo di akun Instagramnya (7/3/2021).

Namun, Gatot Nurmantyo menolak ajakan untuk mengkudeta AHY. Gatot tak ingin mengkudeta AHY karena teringat jasa Susilo Bambang Yudhoyono.

"Apakah iya saya dibesarkan oleh dua presiden satu Pak SBY dan Pak Jokowi, terus saya membalasnya dengan mencongkel anaknya?" ungkap Gatot Nurmantyo.

Gatot mengungkap bahwa Ia menjadi bintang satu, bintang dua, dan bintang tiga serta Pangkostrad dan menjadi KSAD dengan pengangkatan dari SBY.

Wawancara Gatot dengan Bang Arief tersebut dilakukan pada Kamis (5/3/2021), sebelum KLB Partai Demokrat versi Sumatera Utara memutuskan KSP Moeldoko menjadi Ketua Umum Partai Demokrat.

Video Editor: Agung Ramdhani

Share This Video


Download

  
Report form