GORONTALO, KOMPAS.TV - Di tengah pandemi corona, guru yang mengajar secara tatap muka sangat rentan tertular Covid-19 karena harus berhadapan dengan siswa untuk memberikan materi pembelajaran.
Namun, untuk mengantisipasi hal tersebut, salah satu guru di Sekolah Luar Biasa atau SLB Kota Gorontalo ini memperketat penerapan protokol kesehatan kepada siswanya sebelum proses belajar dimulai.
Siswa SLB Kota Gorontalo mendatangi rumah Elen Podunge, seorang guru SLB Kota Gorontalo. Rumahnya di Kelurahan Bulotadaa Timur, Kecamatan Sipata, Kota Gorontal, adalah tempat belajar tatap muka siswa tunarungu.
Atau sebaliknya pula, Elen yang datang ke tempat siswa juga untuk belajar secara tatap muka.
Di tengah pandemi corona, belajar tatap muka rentan dengan penyebaran Covid-19. Karena itu, Elen memperketat penerapan 3M kepada siswanya sebelum pembelajaran dimulai.
Mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak adalah syarat bagi Elen mengajar para siswanya. Siswa harus mengenakan masker sebelum masuk rumahnya.
Dan di dalam praktik mengajar, Elen juga menyisipkan pesan agar siswanya patuh melaksanakan protokol kesehatan.
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.