PROBOLINGGO, KOMPAS.TV - 2 pelaku pencurian kendaraan bermotor di Kota Probolinggo Jawa Timur babab belur dihajar warga, setelah aksinya kepergok warga pada Kamis dinihari (07/05).
Di saat bersamaan, 3 pelaku curanmor, yang sedang beraksi di tempat berbeda, juga ditangkap polisi. Dari hasil pemeriksaan, para pelaku ternyata satu komplotan spesialis pencuri motor parkiran masjid.
2 pelaku pencurian motor, yang babak belur dihajar warga diketahui bernama Atnadi, warga Kecamatan Wonoasih Probolinggo dan Misrat Biyono, warga Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang.
Sebelumnya, mereka berdua kepergok warga sedang mencuri motor di tempat parkir Masjid Nurul Huda Desa Tambak Rejo Kecamatan Tongas Kabupaten Probolinggo.
Warga, yang emosi juga membakar motor matic yang dikendarai pelaku. Usai menghajar kedua pelaku, warga kemudian menyerahkan keduanya ke Polisi.
Tak lama berselang, polisi juga mengamankan 3 orang pelaku curanmor yang beraksi di lokasi berbeda. Mereka adalah Rosi, warga Tegalsiwalan Probolinggo dan 2 orang penadah asal Kabupaten Lumajang, yakni Rohman dan Mahendra.
Wakapolres Probolinggo Kota, Kompol Teguh Santoso mengatakan 3 pelaku ini merupakan satu komplotan dengan 2 pelaku sebelumnya, yang ditangkap warga. Mereka adalah spesialis pencuri motor di parkiran masjid, yang telah beraksi di 9 lokasi berbeda.
Dalam ungkap kasus ini, polisi menyita sejumlah barang bukti, yakni 5 motor hasil curian, sejumlah plat Nopol, spion motor dan kunci T.
Selanjutnya para pelaku ditahan dan dijerat Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara.
#Curanmor #ParkirMasjid #Probolinggo