Bantu Tim Medis, Dua Bocah Titip Tabungan ke Gubernur Ganjar

KompasTV 2020-04-23

Views 1.8K

SEMARANG, KOMPAS.TV - Awalnya Olivia, 8 tahun dan adiknya Regina, 6 tahun, ini menyampaikan maksudnya untuk turut membantu tim medis memerangi virus corona dengan cara menyumbangkan uang hasil tabungan mereka. Uang tersebut diharapkan bisa digunakan untuk membeli masker atau alat pelindung diri untuk digunakan tim medis. Lewat media sosial, mereka berharap Gubernur Ganjar Pranowo untuk bisa menerima bantuan tersebut dan kemudian menyalurkannya. Harapan kedua kakak beradik yang tinggal di Jalan Gunung Gebyok, Bendungan, Gajahmungkur, Kota Semarang tersebut mendapat sambutan dari Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo. Lewat media sosial juga Ganjar mengaku senang bisa menerima bantuan dari dua bocah perempuan ini. Hari Minggu (19/4/2020) dengan diantar oleh kedua orang tuanya, Bimo Triwicaksono dan Angela Desi, kedua bocah ini mendatangi Puri Gedeh yang merupakan rumah dinas gubernur. Kepada Ganjar, kedua bocah ini lantas menyerahkan tabungannya yang telah disimpan selama setahun. Uang tabungan ini merupakan uang jajan dan uang hasil menjual stiker kepada teman-temannya. Bocah-bocah ini mengaku mengetahui tim medis kekurangan alat pelindung diri dari media. Oleh karena itu timbul niat dari keduanya untuk ikut membantu dengan menyumbangkan uang yang selama ini mereka tabung.

#GubernurJateng #GanjarPranowo #SumbanganCelengan

Share This Video


Download

  
Report form