TRIBUN-VIDEO.COM - Aaron Taylor-Johnson lahir di High Wycombe, Buckinghamshire, Inggris, pada 13 Juni 1990.
Meski lebih dikenal dengan nama Aaron Taylor-Johnson, pada awalnya namanya adalah Aaron Perry Johnson.
Aaron Taylor-Johnson lahir dari pasangan Robert Johnson dan Sarah Johnosn.
Robert Johnon merupakan seorang insinyur sipil, sedangkan Sarah Johnson merupakan ibu rumah tangga.
Dalam keluarga itu, Aaron Taylor-Johnson juga memiliki saudara kandung yang bernama Gemma Johnson.
Semasa muda Aaron Taylor-Johnson bersekloah di Holmer Green Senior School.
Selain itu, ia juga mengenyam pendidikan di Jackie Palmer Stage School, High Wycombe, pada tahun 1996 hnnga 2008.
Di sana ia belajar tentang drama, jazz, akrobat, bernyanyi dan hal lainnya.
Karier
Aaron Taylor-Johnson mulai bersentuhan dengan dunia hiburan sejak usia enam tahun.
Pada usia tersebut ia sudah tampil dalam Macbeth, di teater Queen, London.
Pada usia sekitar delapan atau sembilan tahun, Aaron Taylor-Johnson kembali tampil di Rufus Sewell dan All My song.
Selain bekerja di teater, Aaron Taylor-Johnson juga membintangi berbagai iklan komersial.
Di usia 12 tahun, Aaron Taylor-Johnson menandatangani kontrak untuk bermain dalam film Tom & Thomas.
Kala itu ia juga mulai tampil di serial televisi seperti The Bill and Casuality.
Selain itu, Aaron Taylor-Johnson juga terlibat dalam serial televisi yang diadaptasi dari novel, Feather Boy.
Meski telah membintangi berbagai film sejak masih anka-anak, di masa dewasa Aaron Taylor-Johnson tetap membintangi berbagai judul film.
Bahkan beberpaa film yang dibintangi oleh Aaron Taylor-Johnson merupakan film-film sukses dan populer di pasaran.
Beberapa film tersebut antara lain, ‘Kick-Ass’ (2010), ‘Nowhere Boy’ (2009), ‘Anna Karenina’ (2012), ‘Savages’ (2012), 'Godzilla' (2014),dan ‘Avengers: Age of Ultron’ (2015).