Fadli Zon menilai Tri Susanti tidak melakukan kesalahan dalam kasus rasisme terhadap mahasiswa Papua di Surabaya karena Tri Susanti tidak melontarkan kata-kata yang bernada rasial.
Fadli menganggap, tindakan Susi terkait bendera merah putih yang dirusak di depan asrama mahasiswa adalah benar karena membela bendera kebangsaan.
Tri Susanti yang ditetapkan sebagai tersangka kasus rasisme adalah mantan caleg Gerindra dan pernah bersaksi untuk BPN Prabowo-Sandiaga dalam sidang sengketa pilpres di Mahkamah Konstitusi.
#FadliZon #Gerindra #TriSusanti