Metrotvnews com, Medan: Kepolisian resor kota Medan, Sumatera Utara, (1/9/2014) Senin pagi mengamankan 263 kilogram ganja yang berasal dari Aceh di jalur lintas Medan – Aceh. Daun ganja kering yang dikemas menjadi 57 bal tersebut, rencananya akan diedarkan para pelaku di sejumlah kawasan di kota Medan.