Kim Jong Un Tinjau Kompetisi Tentara Khusus Korut

KompasTV 2017-04-14

Views 44

Televisi pemerintah Korea Utara merilis serangkaian foto Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un yang tengah meninjau langsung kompetisi menembak tentara khusus mereka. Selain kemampuan penerjunan, kompetisi yang diikuti militer Korea Utara ini juga menguji kemampuan menembak target secara tepat.  Kompetisi ini digelar bersamaan dengan peringatan ulang tahun ke 105 pendiri Korea Utara, Kim Il Sung yang merupakan kakek Kim Jong Un.  Selain kompetisi menembak, sabtu lalu dalam rangkaian peringatan yang sama juga menguji roket jarak menengahnya tetapi berakhir gagal.


Share This Video


Download

  
Report form