Lapas di Sulteng Overcrowded Hampir Seratus Persen

KompasTV 2024-12-29

Views 12

PALU, KOMPAS.TV - Selama tahun 2024, Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan Di Sulawesi tengah mengalami overvrowded sebesar 94,96 persen. Perlu langkah strategis dan dukungan para pihak dalam menekan laju angka warga binaan setiap tahunnya.

Dalam refleksi akhir tahun 2024, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah, Hermansyah Siregar bilang perlu upaya strategis dalam menekan angka warga binaan lembaga pemasyarakatan setiap tahun.

Langkah strategis berupa memaksimalkan pembentukan desa dan kelurahan sadar hokum. Sampai dengan tahun 2023 sebanyak 72 desa dan kelurahan sadar hukum sudah terbentuk. Untuk tahun 2024, sebanyak 130 desa dan kelurahan yang akan diresmikan menunggu verifikasi Badan Pembinaan Hukum Nasional dan Surat Keputusan Penetapan dari Gubernur Sulawesi Tengah.

Kemudian, kearifan lokal seperti sanksi adat juga diharapkan memberi peranan dalam menekan terjadinya pelanggaran hukum di masyarakat. Hingga akhir desember 2024/ jumlah Warga Binaan Pemasyarakatan tercatat 3.985 orang dari kapasitas 2.044 orang. Warga Binaan berstatus Narapidana sebanyak 3.051 orang dan tahanan sebanyak 934 orang tersebar pada 15 unit Lembaga Pemasyarakatan dan Rumah Tahanan Di Sulawesi Tengah.

#Rutan #LapasSulteng #OverKapasitas

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/563272/lapas-di-sulteng-overcrowded-hampir-seratus-persen

Share This Video


Download

  
Report form