[FULL] Menag Nassarudin usai Bertemu Menhaj Arab Saudi, Bahas Haji hingga Pemberdayaan Umat

KompasTV 2024-11-26

Views 3

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Agama RI Nasaruddin Umar menggelar pertemuan dengan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq F Al Rabiah, Minggu (24/11/2024).

Dalam pertemuan itu, Nasaruddin membicarakan sejumlah poin penting terkait penyelenggaraan haji, salah satunya terkait jumlah petugas haji untuk Indonesia.

Menurut Nasaruddin, banyak jemaah Indonesia yang lanjut usia saat beribadah haji.

Sehingga perlu petugas yang memadai untuk memberikan pendampingan dan pelayanan, termasuk dari unsur dokter dan tenaga medis kesehatan.

"Jadi petugas haji kami mohon ditambah, minimal dipertahankan seperti haji tahun lalu dengan segala konsekuensinya karena kami perlu pelayan jemaah haji yang sudah banyak berumur," ujar Nasaruddin.

Video editor: Vila Randita

#menag #haji

Baca Juga Pesan Menag Nasaruddin ke Pelaku Judi Online: Di Dunia Kita akan Melarat, Apalagi Nanti di Akhirat! di https://www.kompas.tv/nasional/555040/pesan-menag-nasaruddin-ke-pelaku-judi-online-di-dunia-kita-akan-melarat-apalagi-nanti-di-akhirat



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/555965/full-menag-nassarudin-usai-bertemu-menhaj-arab-saudi-bahas-haji-hingga-pemberdayaan-umat

Share This Video


Download

  
Report form