JEPARA, KOMPAS.TV - Antisipasi cuaca buruk, KPU Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, mulai mendistribusikan logistik Pilkada Serentak 2024 ke Kepulauan Karimunjawa.
Pengiriman logistik Pilkada serentak ini menggunakan Kapal Motor Penumpang Siginjai menuju Kepulauan Karimunjawa, yang merupakan pulau terluar di Provinsi Jawa Tengah.
Pendistrubusian logistik Pilkada dari KPU Kabupaten Jepara ke pulau terluar, dilakukan lebih awal dibanding kecamatan lainnya, karena pertimbangan antisipasi cuaca buruk.
Setelah tiba di Pulau Karimunjawa, logistik Pilkada akan dibagikan ke empat desa di tiga pulau, yakni Pulau Parang, Nyamuk, dan Pulau Genting.
Baca Juga [FULL] Dampak "Endorsement" Jokowi dan Megawati di Pilgub Jateng | SERIAL PILKADA di https://www.kompas.tv/nasional/554894/full-dampak-endorsement-jokowi-dan-megawati-di-pilgub-jateng-serial-pilkada
#jepara #kpu #pilkada #karimunjawa
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/555247/antisipasi-cuaca-buruk-kpu-jepara-distribusi-logistik-ke-kepulauan-karimunjawa-serial-pilkada