Gedung AA Maramis di kawasan Lapangan Banteng Timur, Jakarta Pusat, terasa lebih semarak dari biasanya. Selama tiga hari, mulai Selasa (22/10/2024) hingga Kamis (24/10/2024), Jakarta menjadi pusat pertemuan para pecinta dan penggiat kopi dari berbagai penjuru dunia.
Dalam ajang ‘Jakarta International Coffee Conference (JICC) 2024’, aroma kopi dari Istambul (Turki), Rotterdam (Belanda), Hanoi (Vietnam), dan berbagai wilayah Indonesia memenuhi udara, mengundang setiap pengunjung untuk menyelami dunia kopi lebih dalam.
Baca artikel: Jakarta International Coffee Conference Angkat Industri Kopi Indonesia