JAKARTA, KOMPAS.TV - Bus pariwisata berpenumpang puluhan anak TK ludes terbakar saat melintas di Tol Becakayu, Jatinegara, Jakarta Timur.
Bus pariwisata yang terbakar di ruas Tol Becakayu ini, tepatnya di kilometer 0-400, Jatinegara, Jakarta Timur. Api disertai asap tebal membakar seluruh bagian badan bus hingga membuat panik para penumpang.
Penumpang yang berisi puluhan anak TK ini dengan cepat turun dan dievakuasi dari dalam bus sebelum api semakin membakar seluruh badan bus.
Api yang semakin membesar akhirnya membakar seluruh badan bus. Petugas Sudin Damkar Jakarta Timur yang tiba di lokasi langsung berusaha memadamkan api.
Kebakaran bus akhirnya dapat dipadamkan satu jam kemudian dengan menurunkan 3 unit mobil dan 15 personel pemadam kebakaran.
Menurut saksi mata, api tiba-tiba saja muncul dari bagian belakang bus dan membuat semua penumpang panik. Kebakaran diduga akibat korsleting pada bagian AC.
Baca Juga Kandang Peternakan Terbakar, 17 Ekor Kambing Mati di https://www.kompas.tv/regional/547910/kandang-peternakan-terbakar-17-ekor-kambing-mati
#kebakaran #bus #tolbecakayu
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/548488/bus-rombongan-anak-tk-terbakar-di-tol-becakayu-diduga-akibat-korsleting-ac