Viral Pasangan Niatnya Lamaran Malah Mendadak Dinikahkan Keluarga

Pojoksatu.id 2024-10-16

Views 3

Curhatan perempuan yang mengalami hal tak terduga saat menggelar lamaran ini viral di media sosial.

Sebab perempuan dan pasangannya mendadak langsung dinikahkan oleh keluarga. Padahal niat awalnya cuma lamaran.

Momen unik lamaran mendadak langsung menikah itu viral berawal dari postingan akun @zamuer0. Postingan itu memperlihatkan pasangan awalnya menjalani prosesi lamaran dengan penyerahan cincin.

Pasangan perempuan itu tiba-tiba berjabat tangan dengan penghulu sesuai penyematan cincin.

"Niatnya lamaran aja tapi lah kok bapak pasarah walii??Eh kok mas berjabat tangansah?? Sahhhh. Serah terima maharAlhamdulillah sah secara agama," tulis akun @zamuer0.

Akad nikah yang tiba-tiba terjadi itu disaksikan kedua belah pihak keluarga. Pasangan itu pun terkejut dan tak menyangka bisa langsung sah sebagai suami istri.

Unggahan tentang perempuan yang mendadak menikah dengan pasangannya ini sudah ditonton lebih dari 3,5 juta kali.

Warganet rata-rata penasaran dengan pasangan tersebut langsung menikah dari yang awalnya hanya lamaran.

Video pasangan mendadak menikah saat prosesi lamaran itu diunggah Khofifatul Azizah. Perempuan yang akrab disapa Ifah ini menceritakan kisah di balik postingannya.

"Reaksi saya dan suami saya sangat kaget soalnya nggak ada niatan buat nikah siri, tetapi di situ setelah ada perdebatan kecil antara keluarga saya dan keluarga suami saya, semuanya setuju dinikahkan untuk mengurangi zina dan lain sebagainya," ungkap Ifah.

Share This Video


Download

  
Report form