Ganjar: PDI-P Siap dengan Semua Skenario Hadapi Putusan MK

KompasTV 2024-08-23

Views 20

SLEMAN, KOMPAS.TV - Ketua DPP PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo, menyebut putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal syarat pencalonan di pilkada, akan mengubah konstelasi politik di Pilkada Jakarta.

Diperkirakan akan ada lebih dari satu kandidat di Pilkada Jakarta, dan itu akan membuat kontestasi pilkada semakin terbuka.

Ganjar menyebut, PDI-P siap dengan semua skenario karena memiliki banyak kader potensial. "Ya, saya baru membaca putusannya. Saya belum tau nanti pelaksanaanya, kita siap dengan segala skenario. (Apakah akan mengubah konstelasi) pasti, karena kalau semua bisa mencalonkan, berarti akan ada kandidat yang lebih dari satu," ujar Ganjar.

Lebih lanjut Ganjat mengaku PDIP selalu mengikuti aturan dan akan taat pada aturan yang berlaku.

Sebelumnya, MK memutuskan mengubah ambang batas (threshold) pencalonan pilkada. Threshold pencalonan kepala daerah dari partai politik disamakan dengan jalur independen.



#pdip #putusanmk #pilkada

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/532915/ganjar-pdi-p-siap-dengan-semua-skenario-hadapi-putusan-mk

Share This Video


Download

  
Report form