Tetap Waspada, BPBD Jambi Naikkan Status Siaga Darurat Karhutla

KompasTV 2024-07-30

Views 53

JAMBI, KOMPAS.TV - Memasuki pekan ketiga musim kemarau, ratusan hektare lahan di wilayah Jambi terbakar. Delapan puluh hektare di antaranya merupakan lahan gambut.

BPBD Provinsi Jambi telah menaikkan status dari kesiapsiagaan menjadi siaga darurat karhutla.

Memasuki pekan ketiga musim kemarau, jumlah titik api di Provinsi Jambi semakin meluas.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah mencatat, sampai dengan 28 Juli 2024, luas lahan yang terbakar mencapai 115 hektare.

Titik api terbanyak berada di Kabupaten Sarolangun, Muaro Jambi, Tanjung Jabung Timur, Tanjung Jabung Barat, Merangin, dan Batanghari.

Kepala BPBD Provinsi Jambi mengatakan, hingga saat ini masih ada sejumlah lahan yang apinya belum padam dan tim masih melakukan pemadaman api di sejumlah titik, terutama di lahan gambut.

#lahangambut #jambi #bpbd

Baca Juga Bersihkan Lahan PT dengan Dibakar, Petani di Riau Ditangkap Polisi di https://www.kompas.tv/video/527162/bersihkan-lahan-pt-dengan-dibakar-petani-di-riau-ditangkap-polisi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/527164/tetap-waspada-bpbd-jambi-naikkan-status-siaga-darurat-karhutla

Share This Video


Download

  
Report form