Kuasa Hukum Saka Tatal Protes JPU Tak Kenakan Atribut Persidangan di Sidang PK Kasus Vina Cirebon

KompasTV 2024-07-26

Views 346

CIREBON, KOMPAS.TV Jelang sidang lanjutan PK Saka Tatal terkait kasus pembunuhan Vina Cirebon dimulai, Tim Kuasa Hukum Saka sempat protes soal pihak termohon yaitu Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang tak mengenakan pakaian hingga atribut persidangan pada Jumat, (26/7/2024).

"Jadi memang aturannya menurut pasal 230 seperti itu, tapi aturan untuk sidang biasa. Ini sidang peninjauan kembali adalah upaya untuk luar biasa, tapi apa yang disampaikan kuasa pemohon tetap kami catat dalam berita acara," ujar Hakim Ketua, Rizqa Yunia.

"Sebaiknya menyarankan pihak kejaksaan menggunakan pakaian seragam atau pakaian toga, karena netizen di luar juga komplain gitu," kata Tim Kuasa Hukum Saka, Farhat Abbas.

"Kita ga usah lihat netizen lah, kalau kita dengar netizen tak selesai ini," jawab Hakim Ketua.

Baca Juga Pengakuan Saka Tatal soal Foto Eky Diperlihatkan Saksi di Sidang PK Kasus Vina Cirebon di https://www.kompas.tv/video/525689/pengakuan-saka-tatal-soal-foto-eky-diperlihatkan-saksi-di-sidang-pk-kasus-vina-cirebon

#sakatatal #vinacirebon #breakingnews #sidangpk #kasusvina #cirebon #jawabarat #infojabar #beritaterkini

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/525722/kuasa-hukum-saka-tatal-protes-jpu-tak-kenakan-atribut-persidangan-di-sidang-pk-kasus-vina-cirebon

Share This Video


Download

  
Report form