Persiapan PON Aceh-Sumut 2024, Atlet Angkat Besi Jatim Pemusatan Latihan di Tiongkok

KompasTV 2024-07-21

Views 46

SURABAYA, KOMPAS.TV - Tim Angkat Besi Jatim punya ambisi besar dalam pekan olahraga nasional, PON Aceh-Sumut 2024 mendatang yakni menjadi juara umum.

Oleh karena itu, mereka berangkat ke Tiongkok untuk melaksanakan pemusatan latihan.

Pemusatan latihan di Negeri Tirai Bambu digelar selama satu bulan dari (15/07) hingga (15/08).

Dari 14 atlet angkat besi Jatim yang akan tampil di PON, hanya ada 8 atlet yang mengikuti pemusatan latihan.

Pertimbangan memilih Negeri Tirai Bambu sebagai lokasi training camp, lantaran Tiongkok menjadi salah satu barometer angkat besi dunia.

Koni Jatim menargetkan cabor angkat besi meraih tiga medali emas di PON Aceh Sumut nanti.

Namun Pengprov PABSI Jatim optimis bisa meraih lebih dari 3 emas, untuk mempertahankan juara umum cabor angkat besi di ajang pekan olahraga nasional.

Baca Juga Lepas 3 Lifter Nasional ke Olimpiade 2024, PB PABSI Targetkan 1 Medali Emas dari Angkat Besi di https://www.kompas.tv/video/524235/lepas-3-lifter-nasional-ke-olimpiade-2024-pb-pabsi-targetkan-1-medali-emas-dari-angkat-besi

#angkatbesi #ponacehsumut #pbpabsi


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/524237/persiapan-pon-aceh-sumut-2024-atlet-angkat-besi-jatim-pemusatan-latihan-di-tiongkok

Share This Video


Download

  
Report form