PATI UPDATE – Menjelang peringatan ke-77 Hari Bakti TNI Angkatan Udara dan HUT ke-61 WARA, Mabesau (Markas Besar Angkatan Udara) menggelar acara donor darah sebagai bagian dari rangkaian peringatan tersebut. Komandan Lanud Husein Sastranegara, didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 4/D.I Ny. Annisa Alfian, serta personel Lanud Husein Sastranegara dan pengurus PIA Ardhya Garini Cabang 4/D.I. Lanud Husein Sastranegara, mengikuti bakti sosial donor darah yang digelar oleh TNI AU wilayah Bandung bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia Kota Bandung. Acara tersebut bertempat di Gedung Graha Antariksa, Bandung, pada Selasa (16/07/2024). Kegiatan bakti sosial donor darah dibuka oleh Komandan Koharmatau Marsda TNI Oki Yanuar, S.T., didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Gabungan Koharmatau Ny Rina Oki Yanuar.***