VIVA – Presiden Jokowi mengingatkan Polri bahwa masyarakat memantau ketat kebijakan kepolisian. Dia ingin Polri terus bekerja lebih baik untuk masyarakat.
Jokowi mengapresiasi Polri yang ada di setiap wilayah. Akan tetapi, hal itu juga membuat masyarakat bisa memantau setiap pergerakan kepolisian.
"Polri ada di mana-mana, tidak ada wilayah yang terlewatkan, tetapi di sisi lain artinya rakyat juga melihat dari dekat seluruh gerak-gerik dan tindak tanduk Polri," kata Jokowi pada upacara di Monas, Jakarta, Senin, 1 Juli 2024. [R-KY]