Penjelasan Hillary Lasut Soal Pindah Partai Politik | PODCAST KODE

KompasTV 2024-06-25

Views 35

JAKARTA, KOMPAS.TV - Hillary Brigitta Lasut menjadi caleg DPR RI 2024 dari partai Demokrat. Di periode sebelumnya, Hillary Lasut dikenal sebagai anggota DPR termuda, yang diusung dari partai NasDem.

Kabar Hillary Lasut maju caleg DPR 2024 dari partai Demokrat pada Agustus 2023 lalu sempat membuat heboh. Muncul beberapa artikel berita yang mengatakan salah satu anggota partai NasDem bahwa KTA Hillary Lasut masih ada.

Menjelaskan hal tersebut, Hillary bilang dari beberapa bulan sebelumnya sudah dikeluarkan dari Komisi I DPR-RI.

"Gue sudah gak boleh ikut kunker, gue sudah tidak punya hak bersuara, kayak cuma jadi anggota dewan yang kayak hantu gitu," jelas Hillary Lasut.

Selebihnya, Hillary juga menjelaskan alasannya memilih partai Demokrat sebagai kendaraan politiknya di Pemilu 2024.

Baca Juga Gaji Anggota DPRD DKI Jakarta Rp90 Juta? | PODCAST KODE di https://www.kompas.tv/talkshow/515122/gaji-anggota-dprd-dki-jakarta-rp90-juta-podcast-kode



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/talkshow/517681/penjelasan-hillary-lasut-soal-pindah-partai-politik-podcast-kode

Share This Video


Download

  
Report form