SEMARANG, KOMPAS.TV - Pertemuan lima ketua partai ini berlangsung di Kantor DPC Gerindra Kota Semarang. Para ketua partai ini terdiri dari Ketua Partai Gerindra, PKB, PPP, PAN, dan Ketua Partai Nasdem Kota Semarang. Mereka berkumpul untuk bersilaturahmi dan menyatukan pemikiran dan kesepahaman untuk membentuk kapal besar untuk mengusung pasangan pada Pilwalkot Semarang 2024.
Menurut desk pilkada Partai Gerindra, Joko Santoso, menegaskan ini merupakan iktihar partai untuk mencari dan menentukan calon yang layak diusung. Saat ini baru dibangun lima partai dan diharapkan akan terus bertambah partai-partai lainnya yang ikut memperkuat koalisi kapal besar Pilwalkot Semarang.
"Tugas bagian desk pilkada itu ada dua hal, yaitu mencari penumpang eksekutif untuk November 2024, juga membangun kapal besar," ujar Joko Santoso.
Sementara itu, Ketua DPC PKB Kota Semarang Muhammad Mahsum menegaskan pertemuan ini untuk berdiskusi membahas tentang peta Pilwalkot Semarang 2024. Menurutnya meski belum ada kesepakatan koalisi, namun pertemuan ini dianggap penting guna silaturahmi menjelang hajatan pemilu.
"Tentu dengan kontestasi Pilwalkot, kami diamanahi partai untuk saling bersilahturahmi, saling menjalin komunikasi. Mudah-mudahan nantinya berjodoh," tutur Muhammad Mahsum.
Lima partai yang bertemu ini memiliki perwakilan di DPRD Kota Semarang sesuai hasil Pemilihan Legislatif 2024 dengan rincian Partai Gerindra tujuh kursi, PKB lima kursi, PAN, Nasdem dan PPP masing-masing satu kursi. Pertemuan lima partai ini diakhiri dengan penandatanganan kesepakatan bersama.
#pilwalkotsemarang #walikotasemarang #calonwalikotasemarang
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/516023/5-partai-bentuk-koalisi-besar-untuk-pilwalkot-semarang-2024