Penyanyi Anji Manji Jalani Sidang Perdana Cerai dengan Wina Natalia Hari Ini

okezone.com 2024-06-06

Views 231


Pengadilan Agama Cibinong menggelar sidang perdana cerai penyanyi Anji dengan Wina Natalia, Kamis (6/6). Adapun agenda hari ini terkait pemeriksaan berkas gugatan perceraian yang diajukan oleh Wina Natalia.

 

Anji dan Wina hadir di Pengadilan Agama Cibinong secara bersamaan sekitar pukul 10.35 WIB. Anji sendiri hadir mengenakan busana serba hitam lengkap dengan kacamata warna senada.

 

Begitu pula sang istri Wina, juga memilih busana serupa dengan Anji dalam sidang kali ini. Sebagai informasi, penyanyi Anji Manji digugat cerai istrinya, Wina Natalia, Selasa (21/5). 

 

Reporter: Ravie Wardani 

Produser: Akira AW

Share This Video


Download

  
Report form