Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau panen raya jagung di Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis (2/5/2024), Presiden Jokowi menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga terutama saat terjadi suplai yang lebih.
"Harga yang sebelumnya Rp7.000, sekarang sudah menjadi Rp4.200. Baik untuk peternak tapi kurang baik untuk petani. Nah, ini lho menjaga keseimbangan seperti ini yang tidak mudah," ujar Presiden.
Presiden juga menekankan pentingnya untuk meningkatkan produksi jagung di setiap daerah yang sekaligus berdampak pada penghasilan para petani.