BANJARNEGARA, KOMPAS.TV - Tabrakan beruntun tiga minibus terjadi di jalan raya Kecamatan Bawang, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.
Diduga, tabrakan disebabkan salah satu pengemudi mobil mengantuk hingga masuk ke jalur berlawanan arah dan menabrak dua kendaraan.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun, arus lalu lintas sempat mengalami kemacetan.
#tabrakan #sopirmengantuk #kecelakaan
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/502433/diduga-sopir-mengantuk-3-mobil-tabrakan-beruntun