Profil Babe Cabita yang Meninggal Dunia Diduga Kena Anemia Aplastik, Sempat Berobat ke Luar Negeri
Komika Babe Cabita meninggal dunia pada hari ini, Selasa (9/4/2024) di usia 34 tahun. Dia menghembuskan napas terakhirnya pukul 6.38 WIB, di Rumah Sakit Mayapada kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Babe Cabita sempat mengidap penyakit anemia aplastik sebelum meninggal dunia. Untuk mengobati penyakitnya, dia direkomendasikan untuk melakukan pengobatan ke Malaysia atau Singapura. Simak profil Babe Cabita berikut ini.
Babe Cabita yang memiliki nama asli Priya Prayogha Pratama merupakan seorang komika dan aktor asal Indonesia. Pria kelahiran 5 Juni 1989 ini memulai kariernya sejak tahun 2013. Nama Babe mulai dikenal masyarakat luas setelah berhasil menyabet gelar juara Stand Up Comedy Indonesia Kompas TV musim ketiga pada tahun 2013.
Link Terkait:
https://www.suara.com/lifestyle/2024/04/09/102319/profil-babe-cabita-yang-meninggal-dunia-diduga-kena-anemia-aplastik-sempat-berobat-ke-luar-negeri
#BabeCabita #AnemiaAplastik
VO/Video Editor: Sausan/David
ニニニニニニニ
Homepage: https://www.suara.com
Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/ suaradotcom
Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/
Twitter: https://twitter.com/suaradotcom