POSO, KOMPAS.TV - Bus damri rute Poso-Bada, terbalik di Jalan Curam Desa Tonusu, Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, pada Senin (07/04/2024) siang.
Delapan penumpang terluka dengan lima di antaranya adalah anak-anak.
Dari video amatir warga, memperlihatkan bus damri dalam keadaan terbalik di badan jalan. sejumlah penumpang berhasil keluar dari bus.
Namun dengan kondisi terluka.
Penumpang bus damri kemudian dievakuasi ke rumah sakit di Tentena.
Polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan.
Baca Juga Pengamat Prediksi Pertemuan Prabowo-Megawati setelah MK Putus Gugatan Sengketa Pilpres di https://www.kompas.tv/nasional/499175/pengamat-prediksi-pertemuan-prabowo-megawati-setelah-mk-putus-gugatan-sengketa-pilpres
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/499179/bus-terguling-di-jalur-bada-poso-8-penumpang-terluka