Jelang Lebaran, Jokowi Bagi-Bagi Bansos ke Warga di Depan Istana

KompasTV 2024-04-08

Views 267

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Jokowi membagikan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat di depan Istana, pada Senin (8/4/2024).

Jokowi tampak memantau ketika paspampres membagikan bansos kepada ojek online hingga warga yang melintas di depan Istana.

Menurut Pj Gubernur Jakarta, Heru Budi Hartono ada sebanyak 1.000 bansos berupa sembako yang dibagikan kepada masyarakat.

"Sejumlah kurang lebih 1.000 kantong. Siapa yang dibagikan, yang dibagikan ialah masyarakat yang melintas di wilayah istana, gojek dan masyarakat umum. Kurang lebih seperti itu," ujar Heru Budi.

Baca Juga Jokowi Sebut Pelaksanaan Mudik Tahun Ini Berjalan Baik: Tidak Ada yang Berdesak-desakan di https://www.kompas.tv/nasional/499096/jokowi-sebut-pelaksanaan-mudik-tahun-ini-berjalan-baik-tidak-ada-yang-berdesak-desakan

#jokowi #bansos #istana

Video Editor: Vila Randita

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/499120/jelang-lebaran-jokowi-bagi-bagi-bansos-ke-warga-di-depan-istana

Share This Video


Download

  
Report form