KOMPAS.TV - Bank Indonesia (BI) menyiapkan uang tunai, senilai Rp 197,6 triliun untuk penukaran uang selama Ramadan dan Idulfitri 2024.
Bank Indonesia memastikan, masyarakat dapat menukarkan uang tunai melalui 449 titik layanan mobil keliling.
Tak hanya itu, ada pula 4.264 kantor bank yang tersebar di seluruh Indonesia, mulai 15 Maret hingga 5 April 2024.
Pada momen ini, BI membatasi paket penukaran uang maksimal Rp 4 juta, berupa pecahan Rp 50 ribu hingga Rp 1.000.
Baca Juga Imbau Masyarakat untuk Tukar Uang Lebaran secara Resmi, Bank Indonesia Siapkan 4.713 Titik Penukaran di https://www.kompas.tv/video/493083/imbau-masyarakat-untuk-tukar-uang-lebaran-secara-resmi-bank-indonesia-siapkan-4-713-titik-penukaran
#bankindonesia #tukaruang #lebaran2024
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/493288/bank-indonesia-siapkan-rp-197-6-triliun-untuk-penukaran-uang-selama-ramadan-2024