JAKARTA, KOMPAS.TV - Dua pengemudi sepeda motor terlibat kecelakaan di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur satu pengendara motor tewas di tempat.
Kecelakaan terjadi akibat kedua pengendara melaju dengan kecepatan tinggi saat kondisi jalan licin usai diguyur hujan.
Salah satu motor milik korban sempat terbakar hingga harus dipadamkan oleh mobil damkar.
Jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, sedangkan korban luka dibawa ke Rumah Sakit Islam, Pondok Kopi, Jakarta Timur.
Baca Juga Truk Bermuatan Bahan Kimia Terbalik dan Tutupi Jalan Km 92 Tol Cipularang di https://www.kompas.tv/video/492730/truk-bermuatan-bahan-kimia-terbalik-dan-tutupi-jalan-km-92-tol-cipularang
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/493111/akibat-jalan-licin-dua-pemotor-di-duren-sawit-jaktim-kecelakaan-satu-orang-tewas