JAKARTA, KOMPASTV Ketua Bappilu Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Salahuddin Uno buka suara soal hasil quick count pilpres.
"Untuk TPN akan berikan statement setelah proses penghitungan di KPU selesai, kita hormati proses dan tidak akan mendahului," kata Sandiaga.
Lebih lanjut Sandiaga bilang ada 9 dapil di mana PPP jumlah suaranya berkurang.
Baca Juga Kata TKN Prabowo-Gibran, Cak Imin dan Sandiaga Uno soal Peluang Pilpres 1 atau 2 Putaran di https://www.kompas.tv/video/484181/kata-tkn-prabowo-gibran-cak-imin-dan-sandiaga-uno-soal-peluang-pilpres-1-atau-2-putaran
"Ada 9 dapil yang PPP suaranya berkurang karena satu dan lain hal. Jadi, kami langsung menginstruksikan setiap kader dan relawan untuk menjaga suara. Walaupun tidak berpotensi menang menjadi kursi di DPR RI, tapi kita jaga agar tidak mengurangi persentase yang sudah kita dapat," kata Sandiaga, Minggu (18/2/2024).
Video Editor: Galih
#sandiaga #kpu #quickcount
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/486197/respons-sandiaga-soal-quick-count-hingga-suara-ppp-berkurang-di-9-dapil