Akibat Banjir, Pemungutasn Suara di 6 TPS di Komplek Hibrida Kelapa Gading Ditunda

KompasTV 2024-02-15

Views 88

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemungutan suara di enam TPS yang berada di Komplek Hibrida, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, ditunda karena banjir.

Sejak Rabu (14/02) pagi, banjir menggenangi kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Tak terkecuali Kompleks Perumahan Hibdrida, RW 15, Kelurahan Pegangsaan Dua.

Banjir setinggi 20 hingga 30 sentimeter menggenangi kompleks perumahan ini.

Baca Juga KPU: Terhalang Banjir hingga Gangguan Keamanan, Pemilihan Susulan Berpotensi Digelar di 668 TPS di https://www.kompas.tv/nasional/485335/kpu-terhalang-banjir-hingga-gangguan-keamanan-pemilihan-susulan-berpotensi-digelar-di-668-tps

Akibatnya, pemungutan suara ditunda karena TPS kebanjiran.

Bahkan, satu TPS roboh karena tiang fondasi diterjang air.

Hingga siang kemarin (14/02), warga belum dapat memberikan hak pilih.

Mereka masih menunggu arahan dari pengurus lingkungan kapan dapat pencoblos surat suara.

Total ada 6 TPS di RW 15 ini, dua di antaranya harus direlokasi.

Baca Juga Pengungsi Banjir Demak Bertahan di Kolong Jembatan, Tak Tahu soal Pemilu Susulan di https://www.kompas.tv/video/485083/pengungsi-banjir-demak-bertahan-di-kolong-jembatan-tak-tahu-soal-pemilu-susulan



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/485413/akibat-banjir-pemungutasn-suara-di-6-tps-di-komplek-hibrida-kelapa-gading-ditunda

Share This Video


Download

  
Report form