Mahfud Mundur dari Kabinet, Basuki Hadimuljono: Masih Solid

KompasTV 2024-01-31

Views 422

KOMPAS.TV - Mundurnya Menko Polhukam Mahfud MD dari Kabinet Indonesia Maju ditanggapi santai oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Saat mendampingi Presiden Jokowi dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin di Klaten, Jawa Tengah Menteri Basuki mengaku tetap bekerja secara profesional.

Menurut Basuki para menteri tidak terpengaruh dengan mundurnya salah satu menteri di Kabinet Indonesia Maju dan tetap solid.

Mahfud Md mundur dari kabinet Jokowi disampaikan setelah berkampanye bersama Yenny Wahid di Lampung. Menurut Mahfud, ia sudah berdiskusi dengan capres Ganjar Pranowo terkait keputusannya untuk mundur dari kabinet Jokowi.

Baca Juga Mahfud MD Tinggalkan Kabinet Jokowi, Ganjar: Mudah-mudahan yang Lain Ikut di https://www.kompas.tv/video/481624/mahfud-md-tinggalkan-kabinet-jokowi-ganjar-mudah-mudahan-yang-lain-ikut

#jokowi #mahfud #menkopolhukam

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/481634/mahfud-mundur-dari-kabinet-basuki-hadimuljono-masih-solid

Share This Video


Download

  
Report form