SLEMAN, KOMPASTV - Gunung Merapi di perbatasan Jawa Tengah dan Yogyakarta kembali erupsi pada Minggu (21/1/2024) siang.
Erupsi merapi kali ini disertai luncuran awan panas sejauh 2,4 kilometer.
Berdasarkan catatan petugas pos pemantauan Gunung Merapi, awan panas guguran terjadi sekitar pukul 14.12 WIB.
Baca Juga Erupsi Gunung Ile Lowotobi, Jarak Luncur Lava Pijak Makin Jauh Jadi 3,7 Kilometer! di https://www.kompas.tv/video/478315/erupsi-gunung-ile-lowotobi-jarak-luncur-lava-pijak-makin-jauh-jadi-3-7-kilometer
Selain awan panas erupsi kali ini juga menyebabkan hujan abu yang dirasakan sebagian warga lereng Merapi di sisi timur.
Pihak BPPTKG Yogyakarta masih menetapkan status Gunung Merapi berada di level tiga atau siaga.
Masyarakat diimbau tidak berada di zona radius 5kilometer dari puncak Gunung Merapi.
Video Editor: Firmansyah
#merapi #sleman #erupsi
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/478703/penampakan-erupsi-merapi-hingga-luncurkan-awan-panas-hujan-abu